TEMPO.CO, Jakarta - Juru bicara Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Usman Muhammad mengatakan sebagian dari sembilan nama bakal calon ketua umum partainya sudah berkomunikasi dengan pengurus, baik pengurus pusat maupun wilayah. Bahkan bakal calon ketua umum tersebut sudah berusaha menggalang dukungan sebelum menghadapi muktamar partai ini, yang direncanakan pada Agustus-September mendatang.
Donnie Tokan, sapaan Usman Muhammad, mengatakan sebagian dari empat bakal calon ketua umum PPP yang berasal dari kalangan eksternal sudah berkomunikasi dengan pengurus partainya. Empat nama bakal calon ketua umum dari kalangan eksternal PPP itu adalah Penasihat Khusus Presiden bidang Pertahanan Nasional Jenderal dan mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Purnawirwan) Dudung Abdurrachman, Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, dan mantan Menteri Perdagangan Agus Suparmanto.
Baca berita dengan s...